Cara Terapi Ruqyah Dengan Air Hujan

Cara Terapi Ruqyah Dengan Air Hujan - Pengobatan yang satu ini dinilai sebagai pengobatan yang paling ampuh untuk mengobati penyakit-penyakit akibat dari gangguan jin. Pengobatan yang satu ini bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja.

Tentu Anda mengenal baik dengan salah satu terapi atau pengobatan Islami yang satu ini. Pengobatan ini telah sangat dikenal luas oleh masyarakat Indonesia khususnya di kalangan umat muslim.

Sebenarnya pengobatan ini telah ada sejak zaman Rasulullah masih hidup. Cara yang dilakukan pun sama dengan apa yang dilakukan oleh para peruqyah zaman sekarang. Oleh karena itu, pengobatan ini masih alami dan juga asli.

Kebanyakan orang yang mempraktikan hal ini adalah orang-orang yang terkena sihir ataupun sering diganggu oleh jin. Oleh karena itu, orang-orang tersebut melakukan ruqyah untuk diri sendiri.

Peruqyah di Indonesia juga sudah tersebar banyak dimana-mana. Anda tidak akan kesulitan lagi untuk menemukan peruqyah yang handal dan juga berpengalaman. Jadi tidak ada salahnya Anda melakukan hal ini untuk pengobatan.

Namun perlu diingat bahwa tidak semua peruqyah itu benar-benar Islami, ada juga peruqyah yang berkedok ruqyah namun sebenarnya itu adalah dukun. Anda harus berhati-hati terhadap hal yang semacam ini.

Tidak sedikit orang yang mengaku sebagai peruqyah padahal orang tersebut adalah dukun. Biasanya permintaan dan pengobatan yang dilakukan oleh para peruqyah ini ganjil dan biasanya juga tidak masuk akal.

Ada yang harus mensyaratkan hal-hal aneh seperti membawa suatu barang atau benda lalu ada syarat pasien tersebut harus melakukan sesuatu yang tidak masuk akal. Jika Anda menemui hal seperti itu, maka berhati-hatilah.

Anda harus berhati-hati terhadap hal yang seperti itu. Karena jika Anda melakukan hal seperti itu dan Anda sudah mengetahuinya, maka Anda telah melakukan sebuah perbuatan dosa yang besar yaitu musyrik.

Namun jika memang Anda benar-benar tidak mengetahuinya, maka sebaiknya Anda juga harus cepat-cepat bertaubat kepada Allah. Akan tetapi sebaiknya pula Anda mengetahui ciri-ciri dukun yang berkedok ruqyah.

Anda bisa mencarinya, banyak sekali web yang sudah menjelaskan tentang hal-hal seperti itu. Jadi tidak ada alasan untuk tidak tahu, Anda harus lebih giat lagi dalam mencarinya karena semua sudah ada.

Dan juga Anda harus memperdalam ilmu agama Islam. Agama ini adalah agama rahmatan lil alamin, dengan begitu Anda harus benar-benar memahami Agama Anda, bukan hanya Islam KTP saja, namun Islam secara kaffah.

Seperti yang Anda tahu bahwa ruqyah ini memiliki banyak manfaat bagi manusia. Khususnya dalam mengobati penyakit hati ataupun penyakit akibat gangguan jin dan setan. Oleh karena itu pengobatan seperti ini marak dilakukan.

Selain itu banyak juga para pasien yang telah melakukan praktik seperti ini mengatakan setelah melakukan pengobatan ini, dirinya serasa lebih bahagia dan bebas. Dan orang tersebut seperti enggan melakukan hal-hal yang buruk.

Banyak sekali jenis ruqyah yang bisa Anda lakukan. Anda bisa menggunakan berbagai macam metode untuk mengobati penyakit akibat gangguan jin dan setan ini. Cara yang paling sering digunakan mungkin adalah terapi secara langsung.

Namun selain dengan cara itu, terdapat cara lain yang bisa Anda tempuh untuk mengobati penyakit akibat gangguan jin dan setan ini. Akan tetapi mungkin cara ini tidak lazim digunakan oleh banyak orang.

BACA JUGA : CARA MENGHANCURKAN JIN SUSUK YANG BERADA DI DALAM TUBUH

Terapi ruqyah yang ini adalah terapi dengan air hujan sebagai medianya. Tentu Anda akan sangat asing dan juga merasa aneh jika mendengar metode yang satu ini, namun tak dapat dipungkiri bahwa inilah salah satu cara terbaik yang bisa Anda tempuh.

Memang jenis ruqyah yang digunakan sama yaitu sama-sama menggunakan air, namun ruqyah yang satu ini berbeda yaitu menggunakan air hujan sebagai media perantaranya, sedangkan ruqyah pada umumnya menggunakan air minum.

Namun keduanya sama-sama mempunyai manfaat yang sama yaitu untuk mengobati penyakit akibat gangguan jin dan setan. Dan memang hanya berbeda pada cara tempuh dalam pengobatannya saja.

Tentunya jika ingin melakukan ruqyah yang satu ini, Anda harus menunggu musim hujan datang. Karena jika memang media perantara ruqyah ini adalah air hujan, oleh karena itu jika ingin melakukan ruqyah ini Anda harus menunggu musim hujan.

Dan selain itu terdapat syarat lain jika Anda ingin melakukan ruqyah jenis ini, syaratnya yaitu setelah hujan hari pertama, setidaknya Anda harus tunggu sampai hujan di hari ketujuh selama berturut-turut.

Jadi bisa dikatakan bahwa selama seminggu penuh itu harus terus-menerus turun hujan walaupun intensitasnya tidak besar. Karena ruqyah ini juga menggunakan genteng rumah sebagai medianya.

Tujuan dari menunggu selama 7 hari ini adalah membiarkan genteng bersih dari kotoran dan juga debu yang menempel. Mungkin saja selama musim kemarau debu dan kotoran yang menempel sangat banyak, oleh karena itu dibuatlah syarat ini.

Terapi ruqyah ini mungkin tidak jauh berbeda dalam hal perafalan doa-doanya. Terapi ini sendiri dalam Al-Qur’an disebutkan dalam surat Qaf ayat 9. Lalu bagaimana cara melakukan terapi yang satu ini ?

Pertama Anda harus menunggu hujan turun terlebih dahulu, lalu Anda mengucapkan doa yang disunnahkan oleh Nabi jika turun hujan yaitu “Allahuma shayyiban Nafi’an“ tentu Anda semua tahu dan hafal doa tersebut.

Selanjutnya Anda harus guyurkan air hujan ke kepala Anda dengan jarak 1 meter, setelah Anda melakukan itu tepuk-tepuklah ke bagian kepala yang sakit atau badan yang sakit, karena air hujan adalah rahmat maka tentu penyakit seperti itu bisa disembuhkan.

Setelah itu bacalah ayat-ayat ruqyah seperti beberapa ayat surat Al-Baqarah, An-Nisa, surat-surat pada juz 30 dan yang lainnya. Tentu saja dengan membaca ayat tersebut, semoga jin atau setan yang ada dalam tubuh Anda kepanasan.

Karena pada dasarnya jin dan setan akan terganggu atau kepanasan bila dibacakan ayat-ayat ruqyah seperti itu. Maka dari itu perbanyaklah tilawah Al-Quran untuk mencegah setan atau jin dapat mengganggu Anda.

Selain itu terapi ruqyah ini juga bisa dilakukan dengan cara mengumpulkan air hujan kedalam wadah plastik. Tujuannya adalah air hujan yang ditampung ini akan diminum oleh Anda sebagai salah satu usaha penyembuhan.

Pastikan Anda mengumpulkan air hujan langsung dari langit agar terjaga kehigenisannya. Anda bisa mengumpulkannya di dalam wadah plastik. Anda tidak disarankan untuk mengumpulkannya dalam wadah aluminium atau sejenisnya.

Karena hal tersebut bisa saja merubah kemurnian air hujannya. Oleh karena itu lebih baik Anda mengumpulkannya dalam wadah plastik, karena lebih aman dan juga selamat bagi Anda.

Boleh di simpan sampai 6 bulan dgn wadah plastik / tanah Air tersebut di bacakan ayat ayat syifak, boleh 1 hari atau lebih.

Demikian sedikit ulasan tentang terapi ruqyah semoga bermanfaat dan dapat membantu Anda yang sedang mencari pengobatan melalui metode pengobatan Islami yang satu ini.