Doa Agar Dihindarkan Dari Berbagai Macam Penyakit Kulit

Doa Agar Dihindarkan Dari Berbagai Macam Penyakit Kulit - Setiap penyakit pasti ada obatnya, dan setiap penyakit pasti dapat disembuhkan atas kehendak dan izin dari Allah s.w.t. Kalimat tersebut mungkin sangat mudah diucapkan oleh seseorang, terlebih bagi seorang motivator. Namun nyatanya hanya segelintir orang yang mengerti maksud dan artinya. Sehingga dari sekian banyak orang yang mengalami sakit, hanya mereka yang percaya kepada Allah saja yang mampu melewati cobaan berupa sakit dengan sabar.

Salah satu bentuk kepercayaan manusia yang bisa dilakukan adalah dengan selalu memanjatkan doa dan memohon pertolongan hanya kepada Allah s.w.t. Berdoa kepada Allah harus senantia dilakuakan kapan saja, tidak hanya pada saat seseorang tertimpa musibah dan cobaan. Akan tetapi setiap saat, sangat dianjurkan untuk berdoa kepada Allah sebagai bekal dan benteng keyakinan umat manusia kepadaNya. Doa tersebut juga bisa membuat manusia terhindar dari berbagai macam penyakit, seperti penyakit kulit.

Ujian dari Allah berupa penyakit bisa datang kapan saja, dimana saja dan kepada siapa saja. Tidak pandang bulu entah yang terkena penyakit itu orang biasa maupun orang-orang yang di dunianya memiliki peranan penting (berpangkat). Tidak ada yang mempu menghindar dari takdir Allah berupa cobaan sakit. Dan hanya Allah yang bisa memberikan kesembuhan atas segala penyakit yang ada di dunia.

Memanjatkan doa kepada Allah sebabaiknya dilakukan setiap waktu. Selain untuk menambah keimanan, doa tersebut juga bisa membentengi diri seseorang untuk selalu siap menghadapi cobaan yang diberikan oleh Allah. Salah satu ujian berupa penyakit yang ditimpakan Allah kepada umat manusia adalah penyakit kulit, penyakit lepra dan berbagai macam penyakit lain yang mungkin lebih buruk.

Dalam dunia medis, penyakit lepra dikenal dengan istilah Morbus Hansen atau yang dikenal luas dimasyarakat dengan sebutan penyakit kusta. Penyakit tersebut timbul karena disebabkan oleh sebuah bakteri yang membuat kulit mengalami infeksi yang cukup parah. Bakteri penyebabnya adalah Mycobacterium Leprae.

Pada dasarnya, penyakit kulit yang satu ini merupakan jenis penyakit yang sudah lama sekali ditemui. Bahkan didalam buku sejarah mencatat bahwa penyakit ini sudah ada jauh sebelum peradaban manusia muncul (sekitar 1.400 tahun sebelum tahun masehi). Infeksi yang ditimbulkan pada penyakit ini bisa menjalar keseluruh tubuh. Dimana bagian pertama yang akan diserang adalah saraf-saraf tepi dan bagian kulit.

Tak hanya itu, jika penyakit ini dibiarkan terus dan semakin parah, lama kelamaan juga akan dapat menyerang bagian pernafasan. Organ tubuh yang lain pun juga akan merasakan dampak dari penyebaran pentakit ini didalam tubuh. Satu-satunya oragan tubuh yang aman dan tidak akan terjangkit hanyalah otak. Sistem imun yang ada didalam tubuh manusia sangat mempengaruhi keberhasilan penyembuhan dari penyakit ini. Namun, jika kekebalan tubuh seseorang lemah, maka akan dapat menimbulkan dampak-dampak dan gejala yang semakin memburuk.

BACA JUGA : TERAPI RUQYAH DENGAN AIR HUJAN

Jenis penyakit kulit seperti yang sudah terbahas diatas tentu sangat tidak diinginkan kehadiranya oleh manusia. Namun, jika memang Allah menghendaki untuk menguji manusia dengan penyakit tersebut, maka yang bisa dilakukan hanyalah berdoa dan meminta pertolongan kepada Allah. Bahkan Rasulullah sendiri pernah dikisahkan memohon perlindungan dan pertolongan dari Allah dari penyakit tersebut. Dalam sebuah kitab yang berjudul Riyadhus Sholihin (kitab Imam Nawawi), sahabat nabi yang bernama Anas bin Malik juga pernah memanjatkan doa kepada Allah.

Doa yang di maksud berbunyi “Allahumma innii auudzubika minal barashi wal junuuni wal judzaami wa sayyi’il asqaam”. Doa dalam hadits ini diriwayatkan oleh Abu Daud yang bermakna bahwa sahabat Anas pada saat itu memohon perlindungan kepada Allah dari berbagai macam penyakit, seperti penyakit kulit, kegilaan, penyakit lepra dan penyakit-penyakit buruk yang lain.

Menurut media, penyakit kulit digolongkan sebagai penyakit yang lumayan berat. Pasalnya jika penyakit ini parah, maka akan sangat berpengaruh terhadap kinerja tubuh seseorang. Bahkan yang lebih parah, infeksi yang menyebabkan penyakit kulit akan bisa terus berkembang menjadi tumor yang berbahaya. Jika sudah demikian, maka untuk bisa mendapatkan kesembuhan hanya dengan berdoa kepada Allah.

Selain dengan memanjakan doa, penyakit-penyakit kulit yang sering dijumpai sebenarnya bisa dihindari. Salah satu caranya adalah dengan merawat kulit agar tetap bersih, sehingga tidak ada bakteri yang menempel dan kulitpun bisa selalu sehat. Pasalnya kulit merupakan bagian terluar dari tubuh yang memiliki tingkat sensitifitas yang sangat tinggi. Terutama dalam kepekaannya terhadap sebuah bakteri tertentu.

Doa yang sudah tersebut di atas sudah sangat masyhur dikalangan para sahabat, bahkan sampai saat ini banyak juga para ulama yang menyepakatinya. Doa tersebut merupakan ihtiyar batin seseorang kepada Allah, selain juga di imbangi dengan ihtiyar lahiriah berupa penyembuhan dengan medis atau tabib. Sebab, saat seseorang mendapatkan ujian berupa penyakit kulit, maka seyogyanya seseorang tersebut harus segera tanggap dan mengobati penyakit tersebut.

Penyakit jenis ini jika terlihat sepintas memang cukup sepele, bahkan tak sedikit orang yang meremehkannya. Akan tetapi, jika tidak segera mendapatkan penanganan dari ahlinya, maka dampak buruknya akan semakin besar. Dengan perantara medis dan doa yang selalu anda panjatkan, atas izin Allah segala bentuk penyakit yang ada di dalam tubuh anda akan terangkat.

Waktu Terbaik Untuk Memanjatkan Doa Terhindar Dari Penyakit

Pada dasarnya, untuk memohon kepada Allah agar terhindar dari penyakit kulit bisa anda lakukan kapan saja dan dimana saja. Sebab Allah selalu mendengar apa yang dimohonkan oleh umat kepadaNya. Namun untuk menambah keafdholan dari sebuah doa, ada baiknya anda memanjatkan doa ini pada waktu-waktu tertentu.

  •         Setelah sholat fardhu

Waktu ini adalah yang paling lazim dilakukan hampir semua orang, dimana setelah sholat fardhu mereka akan memanjatkan doa dan permintaan kepada Allah. Waktu ini dinilai sangat afdhol karena pada saat ini, manusia secara langsung sedang berkomunikasi dengan Allah.

  •         Sepertiga malam

Doa yang paling besar kemungkinan untuk dikabulkan adalah doa yang dipanjatkan di sepertiga malam, termasuk doa agar terhindar dari penyakit kulit. Pada waktu inilah anda bisa mengadukan semua yang anda alami kepada Allah. Dan di saat ini pulalah hubungan anda dengan Allah akan terlihat lebih intens (habblum minallah).

  •         Saat penyakit semakin parah

Biasanya seseorang akan sangat gencar berdoa ketika sakit yang dideritanya tak kunjung mendapatkan kesembuhan dan semakin parah. Pada saat itulah, dianjurkan untuk memperbanyak doa dan keyakinan kepada Allah untuk dapat mengangkat penyakit yang sedang dialami.

Sebagai umat muslim yang hanya beribadah kepada Allah, tentu tidak ada satupun yang menginginkan mendapatkan ujian berupa penyakit kulit. Oleh karena itu, jangan pernah bosan untuk selalu memohon dan meminta perlindungan hanya kepada Allah s.w.t. Dari semua cobaan baik yang berupa penyakit, kesedihan, kelaparan maupun cobaan-cobaan lain yang lebih berat. Yakinkan pada hati bahwa hanya Allah lah yang bisa menolong dan membebaskan umat manusia dari semua cobaan yang dialami.