Download MP3 ayat-ayat ruqyah

Download MP3 ayat-ayat ruqyah. Apa ruqyah itu? Ruqyah merupakan sebuah metode untuk melawan gangguan jin dan perdukunan seperti sihir, dengan menggunakan ayat-ayat al-Qur’an yang dibacakan kepada korban / pasien yang perlu diobati. Dalam pandangan islam secara umum, berobat dari perdukunan dengan metode ruqyah ini hukumnya adalah mubah dan akan lebih baik lagi jika dilakukan sendiri tanpa meminta bantuan dari orang lain, atau biasa di kenal dengan istilah ruqyah mandiri. Karena dikhawatirkan hal itu menjadi syirik.

Tapi di sini akan dijelaskan mengenai manfaat ruqyah yang banyak berguna di berbagai masalah saat datang menghampiri sebenarnya tidak diketahui oleh banyak orang dan juga beberapa Download MP3 ayat-ayat ruqyah. Ruqyah ini seringkali disebut sebagai prosesi pengusiran makhluk gaib yang mengganggu. Padahal dalam pandangan Agama Islam, ruqyah ini merupakan sebuah upaya untuk proses penyembuhan melalui ayat-ayat suci yang ada di dalam Alquran.

BACA JUGA : BAGAIMANA HUKUM MINTA DI RUQYAH

Secara tidak langsung, ruqyah merupakan salah satu bentuk usaha manusia untuk mendekatkan diri sekaligus meminta perlindungan dari Allah agar terhindar dari penyakit serta marabahaya yang datang mendekat. Sehingga, ruqyah dapat dilakukan saat seseorang tengah membutuhkan perlindungan dari segala macam bahaya yang sudah dialaminya, seperti berbagai gangguan dari makhluk gaib. Seperti amalan ibadah dalam Agama Islam, ruqyah pun juga memiliki beberapa adab atau tata cara yang harus diterapkan, simak penjelasannya berikut :

1. Bersuci dengan wudhu terlebih dahulu.

2. Mengenakan pakaian terbaik yang bersih dan suci.

3. Berserah diri dan pasrah kepada Allah Swt.

4. Pasien dan orang yang membantu ruqyah harus menutup aurat.

5. Pasien harus melepaskan semua benda yang melekat di tubuhnya seperti jimat atau rajah mantera, entah dalam bentuk kalung ataupun cincin.

6. Pasien dalam posisi terlentang, jika pasien merupakan seorang lawan jenis maka wajib didampingi dengan mahramnya.

7. Yang me’ruqyah memegang ubun-ubun, dahi, lengan, atau kaki pasien.

8. Jika lawan jenis, Yang me’ruqyah dan pasien dapat menggunakan mediasi batang besi yang digenggam oleh keduanya.

9. Memulai bacaan shalawat dan hamdalah.

10. Jika kondisi tak memungkinkan, maka utamakan untuk membaca ayat-ayat inti.

11. Jika terjadi reaksi pada pasien saat dibacakan ayat tertentu, maka terus ulang kembali bacaan tersebut hingga pasien berhenti. Boleh dilakukan pemukulan pada bagian tertentu asal tidak terlalu kencang agar tidak menyakiti.

12. Tutup kembali daengan bacaan shalawat dan hamdallah.

13. Terakhir, bacakan ayat-ayat utama ke dalam air lalu tiupkan dan minumkan pada pasien.

14. Bacaan Saat Melakukan Ruqyah Beberapa bacaan yang dapat dilafalkan saat melakukan ruqyah terdapat tiga macam, yakni sebagai berikut :

- Bacaan Pertama Diawali dengan bacaan taawudz

- Bacaan Kedua dengan membaca ayat-ayat utama yang ada didalam Al-Qur’an, yang dibacakan dengan tujuan sang pasien. Sementara itu, ayat-ayat lain dapat dibacakan untuk memperkuat efek dan manfaat ruqyah bagi pasien.

- Bacaan Ketiga surat-surat pendek beserta donwload Mp3

QS. Al Fatihah

QS. Al-Baqarah

QS. Al-Imran

Ayat Kursi

Dilanjutkan dengan bacaan Al-Muawwidzat sebanyak tiga kali beserta download Mp3

QS. Al-Ikhlas

QS. Al-Falaq

QS. An-Naas

Tidak hanya berguna untuk menangkal gangguan makhluk gaib, ruqyah ternyata juga banyak memiliki banyak manfaatnya, diantaranya sebagai berikut :

1. Menangkal Gangguan Setan

Ketika sedang ruqyah, bacaan yang harus dilafalkan adalah salah satu ayat QS. Al Mukminun (97-98) yang berbunyi :

Ya Tuhanku, aku berlindung kepada engkau dari bisikan-bisikan syetab dan aku berlindung (pula) kepada Engkau ya Tuhanku, agar mereka tidak mendekat kepadaku.

Meminta Perlindungan Saat Berada di Tempat yang bisa di bilang menakutkan. Sebab, manfaat ruqyah pun dapat dirasakan ketika kita merasa ketakutan dan berada di tempat-tempat tertentu. Bacaan yang harus dilafalkan adalah sebagai berikut :

Yang Artinya : Aku berlindung dengan kalimat Tuhan Yang Maha Sempurna dari semua kejahatan yang dijadikan-Nya.

2. Melindungi Anak Kecil dari Gangguan jin atau syetan

Diriwayatkan  Imam Bukhari, doa tersebut pernah dibaca oleh Rasulullah SAW kepada cucunya untuk mengusir gangguan setan dari sihir mata. Setelah membaca doa, selanjutnya tiupkan air bacaan kepada anak. Insyaallah, sang anak akan terbebas dari macam gangguan jin dan syetan yang terkutuk.

Audzubikalimatillahit Tammati Min Kulli Syaithanin Wa Hammatin Wa Min Kulli Ainin lammah.

Yang Artinya : Aku melindungi kamu berdua dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari semua syetan dan binatang buas serta dari pandangan mata yang membawa kejelekan.

3. Menyembuhkan Gangguan Mental

Ibnu Sunny meriwayatkan, ruqyah juga bisa dilakukan kepada pasien yang mengalami gangguan mental. Bacaan yang dilafalkan yaitu berupa Al Fatihah tiga kali. Selanjutya adalah, meniupkan epada pasien lalu kemudian dengan bacaan Al Mukminun ayat 115-118.

4. Menyembuhkan dari Sengatan

Tabbrany meriwayatkan, Rasulullah SAW juga pernah memberikan ruqyah kepada pasien dari sengatan serangga tertentu yang sangat mematikan dengan cara berikut ini :

Beliau mencampur air dan garam lalu membasuh luka tersebut sembari membaca surat Al Kafirun, Al Falaq, dan juga An-Nas.

5. Mengiringi Sakaratul Maut

Manfaat ruqyah lainnya antara lain adalah untuk meringankan seseorang saat menghadapi sakaratul maut. Caranya adalah dengan anda mem bisikkan ke telinganya dengan tuntunan kalimat tauhid.

bacaan ruqyah dari ulama lainnya untuk anda yang membutuhkan referensi ayat yang biasa dijadikan bacaan ruqyah lainnya, bisa juga mencoba download beberapa ayat yang biasa dibaca para peruqyah, di antaranya sebagai berikut

Dalam kaitannya dengan ruqyah ini, Nah, bagi Anda yang saat ini sedang membutuhkan bagaimana contoh lantunan ayat-ayat ruqyah yang bisa Anda pakai dalam pengobatan serangan perdukunan dan jin, silakan download/streaming file-file di bawah ini : MP3 Ruqyah oleh Syaikh Farres Abbad Berikut adalah rekaman MP3 ruqyah oleh Syaikh Farris Abbad yang bisa Anda download atau streaming :

MP3-Ruqyah- Fares-Abbad-Azaan-of-Medina-and-Powerful-Ruqyah.mp3         

38.03 MB

Ruqyah-Fares-Abbad-Against-Mass.mp3               

83.34 MB

Ruqyah-Fares-Abbad-Against-Sihir-and-Jinns.mp3       

1.13.40 MB

Punishment_Ruqyah_Mishary_Rasyid.mp3                               

36.13 MB

Ruqyah_CD_-_Yahya_Hawaa.mp3               

105.19 MB

Ruqyah_Shar’eyah_Sheikh_Muhammed_Jibril.mp3       

180.43 MB

Sheikh_Ahmed_Bin_Ali_Al-Ajmy_Ruqyah.mp3                                

35.85 MB

Treat_yourself_by_yourself_from_Jinn.mp3                      

18.53 MB

Treat_yourself_by_yourself_from_Magic.mp3              

15.13 MB

Berikut ayat-ayat ruqyah lainnya yang bisa Anda pakai :

Bacaan Ayat Ruqyah – Mengatasi Sihir.mp3               

15.26 MB

Bacaan Ayat Ruqyah 1 Taufiq as-Sayegh).mp3              

15.26 MB 

Bacaan Ayat Ruqyah 2 (Sa’ad al Ghamidi).mp3                 

7.68 MB

Download MP3 Ruqyah Ayat Kursi dan di antara ayat lainnya yang biasa dipakai untuk melakukan ruqyah adalah ayat kursi. Anda bisa mendengar bacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an dengan mendownload MP3 yang sudah diberikan,

Semoga artikel ini bermanfaat dan juga memiliki sisi positif dalam mengenal apa itu ilmu  ruqyah, tata cara ruqyah, manfaat ruqyah, dan juga segala macam bacaan atau do'a yang dapat kita lantunkan dalam ruqyah. Semoga kita tetap dalam lindungan-Nya dan mendapat ampunan serta dijauhkan dari segala macam marabahaya.